Akar dari bahasa C adalah BCPL yang
dikembangkan oleh Martin Richards pada tahun 1967. Selanjutnya bahasa ini
memberikan ide kepada Ken Thompson, yang kemudian mengembangkan bahasa yang disebut
bahasa B pada tahun 1970. Perkembangan selanjutnya dari bahasa B adalah bahasa
C oleh Dennis Ricthie sekitar tahun 1970-an di Bell
Telephone Laboratories Inc.
(sekarang adalah AT&T Bell Laboratories). Bahasa C pertama kali digunakan
di computer Digital Equipment Corporation PDP-11 yang menggunakan system
operasi UNIX. C adalah bahasa standar, artinya suatu program ditulis dengan
versi bahasa C tertentu akan dapat dikompilasi dengan versi bahasa C yang lain
dengan sedikit modifikasi. Kepopuleran C membuat versi-versi yang banyak untuk komputer
mikro. Untuk menstandarisasikannya maka dibentuk komite pada tahun 1983 yang
menetapkan standar ANSI untuk bahasa C. Hingga saat ini penggunaan bahasa C
telah merata di seluruh dunia. Hampir semua perguruan tinggi di dunia
menjadikan bahasa C sebagai salah satu mata kuliah wajib. Selain itu, banyak
bahasa pemrograman populer seperti PHP dan Java menggunakan sintaks dasar yang
mirip bahasa C.
0 komentar:
Posting Komentar