Senin, 21 Maret 2011

MACAM-MACAM ORGANISASI

Organisasi adalah suatu kelompok manusia yang saling bekerja sama agar efisien suatu pekerjaan,dan organisasi pun mempunyai beberapa macam,yaitu antara lain :
  • Berdasarkan Tipe Atau Bentuknya
1.      Organisasi lini
Adalah suatu organisasi yang langsung menghubungkan antara atasan dan bawahan,dan organisasi lini ini di ciptakan oleh Henry Fayol.Ciri-ciri organisasi ini yaitu :
·         Organisasi ini akan mempunyai karyawan yang relatif sedikit.
·         Seseorang yang memiliki modal akan menjadi pemimpin yang tertinggi.
·         Tidak ada spesialisasi.
·         Hubungan atasan dan bawahan bersifat langsung.
·         Lalu pemimpin dalam suatu departemen atau dalam suatu bidang akan mempunyai wewenang dan tanggung jawab yang penuh.

2.      Organisasi lini dan staff
Adalah suatu kombinasi dari organisasi lini,perbedaannya di organisisi lini dan staff,staff berperan memberi masukkan dan informasi untuk jalanya suatu pekerjaan.Ciri-cirinya yaitu :
·         Suatu hubungan antara atasan dan bawahan tidak bersifat langsung.
·         Hanya ada satu pemimpin dan dibantu oleh staff.
·         Adanya 2 wewenang yaitu lini dan staff.
·         Mempunyai karyawan yang relatif banyak.
·         Mempunyai organisasi besar dan sangat komplek.
·         Adanya spesialisasi.

3.      Organisasi fungsional
Adalah suatu organisasi yang disusun berdasarkan sifat dan macam pekerjaan yang akan dilakukan.Ciri-cirinya yaitu :
·         Pembagian tugas yang jelas.
·         Adanya beberapa atasan maka bawahan akan mendapatkan perintah dari beberapa atasan.
·         Pekerjaannya akan lebih banyak bersifat teknis.
·         Target pekerjaan yang jelas.
·         Penempatan pekerjaan dan jabatan berdasarkan spesialisasi atau kemampuan.
·         Dalam pelaksanaan pekerjaan akan dilaksanakan dalam pengawasan yang ketat.

4.      Organisasi lini dan fungsional
Adalah organisasi yang wewenang suatu pemimpin tertinggi akan diberikan kepada masing-masing kepala departemen,lalu pemimpin tertinggi juga akan memberikan wewenangnya kepada pejabat fungsional yang melaksanakan operasional dan hasil dari tugasnya akan di berikan kepada kepala departemen terdahulu.Ciri-cirinya :
·         Spesialisasi yang di maksimalkan.
·         Dalam pembagian kerja tidak dibedakan dalam tingkatan.
·         Antara tugas pokok dan tugas bantuan tidak nampak.
  
5.      Organisasi lini,fungsional dan staff
Adalah suatu organisasi yang telah berkembang dari organisasi lini dan fungsional.Ciri-cirinya :
·         Suatu organisasi yang besar.
·         Relatif mempunyai karyawan yang banyak.
·         Lalu mempunyai 3 unsur karyawan,yaitu :
o   Karyawan yang mempunyai tugas pokok.
o   Karyawan yang mempunyai tugas bantuan.
o   Dan karyawan yang mempunyai funsi operasional.

6.      Organisasi komite
Adalah suatu bentuk organisasi dimana tugas kepemimpinan dan tugas tertentu lainnya dilaksanakan ssecara kolektif.Ciri-cirinya :
·         Adanya dewan yang memungkinkan anggota untuk bertindak kolektif.
·         Menggunakan asas musyawarah.
·         Organisasi yang besar dan komplek.
·         Relatif bergerak dibidang perbankan,asuransi dan niaga.
·         Masing-masing anggota dewan mempunyai wewenang,hak dan tanggung jawab yang sama.

  • Berdasarkan Struktur Atau Skemanya
1.      Teknik atau cara membuatnya
Yaitu antara lain :
·         Skema organisasi yang membentuk horizontal.
·         Skema organisasi yang membentuk vertikal.
·         Skema organisasi yang membentuk gabungan dari horizontal dan vertikal.
·         Skema organisasi yang membentuk gambar.
·         Skema organisasi yang membentuk lingkaran.

2.      Isi atau fungsi didalamnya
Yaitu antara lain :
·         Skema organisasi fungsional.
Yaitu suatu skema yang menjelaskan fungsi-fungsi tugas.
·         Skema organisasi jabatan.
Yaitu suatu skema yang menjelaskan tentang wewenang sesuai dengan jabatan masing-masing.
·         Skema organisasi nama.
Yaitu suatu skema yang menjelaskan tentang wewenang sesuai dengan nama para pejabat.
·         Skema organisasi nama dan jabatan.
Adalah suatu skema yang terjadi karena gabungan antara wewenang sesuai dengan jabatan dan wewenang sesuai nama.
·         Skema organisasi struktur.
Yaitu skema yang menjelaskan tentang unit dalam suatu organisasi.


0 komentar:

Posting Komentar